Nikah On Budget Series: All Wedding Vendors

by - December 30, 2019

Annyeong!

Postingan kedua setelah kemarin menulis, ini masih lanjutan di series #NikahOnBudget semoga kalian enggak bosen ya! Kami, saya dan Mr.Dwi sendiri lebih nyaman menyebut ini dengan syukuran pernikahan. Dan kami, mengurus semua ini tanpa wedding organizer, banyak hal yang diurus dari mempersiapkan surat-surat untuk pernikahan, mencari vendor-vendor, tempat dan lainnya.

Kami menikah pada tanggal 19 Juli 2019, tepatnya sekitar dua bulan lalu. Kami menyelenggarakan akad di KUA Duren Sawit, dan syukuran pernikahan di sebuah rumah makan di kawasan Rawamangun. Dan pada saat ini, saya ingin berbagi pengalaman saya dan menjelaskan secara rinci vendor yang membantu mewujudkan syukuran pernikahan kami. Langsung aja yuuuu~~



1. Venue & Cathering – Ayam Kriwil, Rawamangun (8.5/10) 


Karena kami memang mencari sebuah rumah makan atau cafe, kami memutuskan memilih Ayam Kriwil sebagai tempat kami mengadakan acara. Gedung ini lumayan luas untuk tamu under 200 orang, atapnya tinggi, no carpet, yang disayangkan parkirannya tidak luas hanya bisa sekitar 4 mobil saja tapi kita bisa parkir di sisi jalan. Plusnya dari tempat ini adalah owner dan pegawainya sangat ramah dan cepat sigap kalau makanan habis, oiya serta mereka komunikatif sekali, makanannya enak, interiornya bagus sekaliiii (dari awal aku suka interior disini), harganya murah (pastinya).

Range harga disini untuk menunya Rp 55.000,- - Rp 65.000,-  per pax, sewa tempat untuk 5 jam dan seluruh tempatnya termasuk lahan parkir dan lainnya Rp 2.000.000,-, masih terbilang murah bukan?

---------------------------------------------------------------------------------
AYAM KRIWIL RAWAMANGUN
Jalan Balai Pustaka No. 28 Rawamangun

+62 818-0824-8180 (Jess, Owner)
+62 821-4228-3387 (Agus, Manager)
---------------------------------------------------------------------------------

2. MUA (Bridal & Familly) – Beauty by Vidya & Ariyanti Devi Makeup

Akad Nikah

Untuk Akad Nikah, saya makeup ala kadarnya saja hanya memakai cushion dari Wardah yang Instaperfect, blush on dari Emina dan lipstik dari Peripera. Udah itu saja makeup ala kadar saya di KUA, emang gak mau ribet-ribet :D

Resepsi

Beauty By Vidya (9.5/10)

Untuk makeup Bride atau Pengantin Wanita saya, saya memakai jasa dari Beauty By Vidya yang ternyata adalah teman kuliah saya. Bedanya dia Ekonomi dan saya Teknik Informatika (tidak terduga). Dia sangat detail orangnya, dan pastinya selalu menanyakan sebelum berkreasi di wajah saya. Seperti pengin terlihat manglingin, tapi tetap natural enggak heboh. Saya sendiri suka sekalliii hasilnya, dan para tamu yang hadir pun bilang kalau hasil makeupnya bagus. Aaaaa terimakasih Vidya :)))

Harga dari Vidya menurutkuu sangat bisa dijangkau bagi kalian yang minim budget tapi ingin hasil yang baik. Harga yang dia berikan untuk Brida Makeup sekitar Rp 800.000,-, dan produk yang Vidya gunakan bukan produk yang abal-abal alias high end. Menurutku ini sangat worth it untuk kalian pertimbangkan. Dan kalau kalian berhijab seperti saya, kalian bisa request untuk dicarikan hijab stylist soalnya Vidya hanya menangani makeup saja. Pasaran untuk hijab stylist sekitar Rp 200.000,- sampai tak terhingga, pintar-pintar memilih biar tidak terjadi overbudget.

---------------------------------------------------------------------------------
BEAUTY BY VIDYA

IG: http://instagram.com/beautybyvidya
---------------------------------------------------------------------------------

Devy Makeup (7,5/10)

Devi ini sahabat saya dari SD tahun 1998 sampai sekarang, awet yaaa sahabatannya? Kalian ada tidak yang bersahabat seawet ini? :D Saya minta tolong sama Devi untuk makeup-in para Mama, penerima tamu dan keluarga inti, total ada sekitar 7 orangan. Saya pribadi tidak meminta harga teman, harga yang sewajarnya dia berikan ke clientnya. Untuk 7 orang, saya membayar sekitar Rp 1.100.000,- bisa dibilang ini cukup murah dan masuk ke budget yang sudah saya buat.

Untuk kalian yang tinggal di Bekasi dan butuh makeup artist bisa juga menghubungi Ariyanti Devi Makeup :D

---------------------------------------------------------------------------------
ARIYANTI DEVI MAKEUP

IG: http://instagram.com/ariyantidevimakeup
---------------------------------------------------------------------------------

3. Dress For Wedding 

Akad Nikah

Untuk baju pengantin sendiri saya tidak menyewa atau menjahitnya, semuanya saya beli. Baju akad nikah saya, suami, dan orang tua semua hasil pencarian saya dibantu mama saya. Kalau baju akad saya, gamis putih dan pashmina putih beli di Pasar Tanah Abang lupa di blok mana yang jelas blok lamanya. Harga sekitaran 200rbuan, dan pashmina putih sekitar 40rbuan. Dan untuk suami saya, memakai kemeja putih, celana bahan hitam serta sepatu putih yang sudah pernah saya jelaskan di Seputar Akad di KUA.

Untuk kedua para mama, memakai gamis coklat dan juga hijab coklat. Iyaaa bernuansa coklat, ini saya beli di Thamrin City dan seperti biasa saya lupa bloknya *maafkan*. Harga sekitar 250rbuan dan hijabnya saya serahkan kepada masing-masing, karena style mereka berbeda. Untuk papa saya memakai batik bernuansa coklat emas yang saya beli di Thamrin CIty juga. Dan kedua adik saya memakai kemeja lengan panjang berwarna biru polos milik pribadi.

Resepsi

Untuk resepsi, saya memakai gaun tanpa ribet yang saya beli di Pasar Jatinegara sekitar 250rb, dan karena iseng tangan mama saya gaun tersebut ditambahkan payet-payet kecil dari ujung atas gaun hingga ujung bawah gaun jadi terkesan seperti gaun yang harganya mahal padahal hasil kreasi mama saya. Untuk pak suami, dia memakai jas yang dibeli saat wisuda tahun lalu, dan memakai kemeja yang kami beli di Alisan sekitar 180rb. Sepatu kami memakai sepatu kets berwarna putih merk Reebok yang sengaja kami beli kembaran.

Untuk kedua para mama, memakai tunik brokat dan rok batik yang saya beli di Thamrin City. Dan hijab serta dalaman hijab pun saya beli disana. Lagi-lagi para mama bernuansa coklat keemasan yang memberikan kesan mewah. Untuk papa memakai kemeja batik dan celana bahan yang saya beli di Thamrin City juga di tempat khusus batiknya.

Untuk para keluarga inti, dari keluarga saya, kedua adik saya memakai kemeja dengan motif songket berwarna abu-abu putih yang di beli di Thamrin City sekitar 300rb. Untuk keluarga suami, bernuansa coklat untuk kakak dan adik perempuannya dan kemeja batik coklat untuk adik laki-lakinya.

Penerima tamu, dan panitia saya samakan rok batiknya bernuansa coklat dicampur dengan warna pink dan hijau serta atasan berwarna hijau untuk penerima tamu, pink untuk panitia. Semua pakaian yang dikenakan di acara nikahan saya, rata-rata saya beli di Thamrin City, Pasar Tanah Abang dan juga Pasar Jatinegara.


4. Rings – Duva Wedding (10/10)

Kalau kalian membaca dari awal lamaran sampai sini pasti tau kalau cincin yang saya pakai cuman satu, yaitu dari Duva Wedding. Iya saya pakai cincin perak, bukan cincin emas karena menurut kami kalau perhiasan emas harga akan jatuh kalau di jual beda dengan logam mulia. Jadi kami memutuskan untuk memakai cincin pada saat lamaran di pernikahan kami. 

---------------------------------------------------------------------------------
Duva Wedding 

S T O R E
Jalan Kebun Raya No. 5, Rejowimangun, Kotagede, Kota Yogyakarta
Daerah Istimewa Yogyakarta 55171
0852 9122 4949
---------------------------------------------------------------------------------

5. Photography, Decor & MC –  (9.5/10) 

Saya sangatlah puas dan juga bahagia berjodoh dengan vendor ini. Awal mula iseng nyari di instagram untuk dekor yang biasa digunakan di Ayam Kriwil, dan akhirnya saya menemukan ini. Harganya pun juga sangatlah murah menurut kami, jadi kami deal dulu dengan vendor dekor ini baru dengan restaurannya :D Harga yang kami dapatkan untuk foto dan hasil softnya, dekor dan mc hanya Rp 5.000.000,- murah bukan? Untuk hasilnya kalian bisa melihat di Wedding Day

---------------------------------------------------------------------------------
DEKOR AKAD MURAH 


Whatsapp: +62 813 9000 0521
---------------------------------------------------------------------------------
6. Souvenir – My Mom (9.5/10)

Souvenir hasil keisengan Mama dengan bermodalkan kain perca, kain kanvas, benang, kancing, tali dan jadilah sebuah pouch serut. Mama menjahit semuanya dengan tangannya dibantu dengan teman Mama saya yaitu Tante Dewi. Kalau ditanya alasannya kenapa kita memutuskan untuk membuatnya, karena menurut Mama saya barang kenangan yang dihasilkan dengan tangan sendiri itu lebih berasa rasanya dibandingkan kita pesan dan beli jadi. Iya juga sih. Alhamdulillah para tamupun suka dengan hasil tangan Mama saya :D
7. Invitation – Febrina Melinda (9.5/10)

Karena saya dan pak suami memutuskan untuk tidak mencetak undangan. tapi hanya menyebarkan softcopy-nya saja kepada teman dan keluarga dekat, kami memutuskan meminta bantuan dari teman kantor suami saya yaitu Linda. Dan kami pun sangat menyukainya! 



Terima kasih telah membacanya, semoga bermanfaat bagi kalian yang ingin menikah. Merancang acara pernikahan jangan pakai ego dan gengsi :p

---------------------------------------------------------------------------------

 P R O D U C T I O N


Laptop: Asus ROG Strix Scar Edition Gaming (amazon)

---------------------------------------------------------------------------------


disclaimer: I am not getting paid to make this article.

Love,

fridaputri

You May Also Like

2 comments

  1. Waah bisa nih aku catat sebagai perbandingan. In syaa Allah tahun depan aku juga akan menikah. Trimakasih informasi nya, mbk. Salam, muthihauradotcom

    ReplyDelete